You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Ketua RW 01 RBS Apresiasi Pemprov DKI Beri Layanan Pemakaman Gratis Bagi Korban
....
photo Tiyo Surya Sakti - Beritajakarta.id

Ketua RW 01 RBS Apresiasi Layanan Pemakaman Gratis

Ketua RW 01, Rawa Badak Selatan (RBS), Koja, Jakarta Utara, Bambang Setiyono sangat mengapresiasi dan menyampaikan terima kasih atas layanan pemakaman bagi warganya yang menjadi korban meledaknya Depo Pertamina Plumpang.

Layanan diberikan secara gratis

Bambang mengatakan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melalui Suku Dinas Pertamanan dan Hutan Kota Jakarta Utara memberikan layanan optimal mulai dari keperluan mobil jenazah hingga prosesi pemakaman.

"Layanan diberikan secara gratis, termasuk kebutuhan tenda saat prosesi pemakaman," ujarnya, Kamis (9/3).

Perkembangan Penanganan Bencana Kebakaran di Depo Pertamina Plumpang hingga Kamis (9 Maret 2023) Pukul 06.00 WIB

Bambang menjelaskan, bantuan dari Pemprov DKI Jakarta sangat dirasakan manfaatnya bagi keluarga korban yang sedang mengalami musibah ini.

"Alhamdulillah, Pemprov DKI merespons cepat dan baik. Bahkan, Pak Sekko dan Pak Asisten menunggu dan memonitor langsung agar semua berjalan baik," terangnya.

Ia mengutarakan, pengurus RT/RW terus melakukan pendampingan kepada keluarga korban ledakan Depo Pertamina Plumpang. Terlebih, mereka masih dalam suasana berduka dan harus mengurus keperluan jenazah di RS Polri.

"Jadi, koordinasi kebutuhan dan layanan kami yang lakukan. Ini bertujuan untuk meringankan beban keluarga korban," ungkapnya.

Ria Putri Amelia (30), warga terdampak kebakaran Depo Pertamina, Plumpang menuturkan, pada Rabu (7/3), kemarin jenazah ibunya, Sumiati (71) beserta keponakannya, Trish Rhea Aprita (12) sudah dimakamkan di Taman Pemakaman Umum (TPU) Budi Dharma.

"Atas permintaan keluarga, kalau suami saya Muhammad Suheri Irawan dan anak saya Raffasya Zayid Athallah (4) akan dikuburkan di kampung suami di Rancamaya, Bogor Selatan, Bogor, Jawa Barat hari ini," ucapnya.

Ia menambahkan, saat ini teknis prosesi pemakaman diurus keluarga yang lain dibantu pengurus RT/RW.

"Alhamdulillah, banyak yang bantu. Kalau yang dari Pertamina saya masih belum mau  menerima dan tanda tangan surat karena masih fokus pada pemakaman keluarga," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1452 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1440 personAnita Karyati
  3. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1172 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1126 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Pemprov DKI Terima Hibah Dua Mobil Layanan Konseling

    access_time16-01-2025 remove_red_eye1093 personFolmer